Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menjadi Web Developer Secara Otodidak


Cara Menjadi Web Developer
Perkembangan jaman yang cepat dan pesat terutama dibidang teknologi pastinya membuat banyak orang yang mulai tertarik untuk terjun langsung ke dunia teknologi. 

Tidak dapat dipungkiri seiring berkembangnya dunia teknologi, maka semakin banyak pula peluang-peluang baru yang muncul apabila kita berani mencoba terjun mencari pundi-pundi penghasilan di bidang teknologi.

Cara Menjadi Web Developer
sumber : freelancelogodesign.com

Contoh yang paling nyata dapat kita lihat adalah semakin menjamur nya Sosial Media. Sosial Media atau biasa dengan sosmed saat ini menguasai hampir tiap segment, mulai dari anak-anak, orang dewasa, bahkan lanjut usia pun saat ini gemar menggunakan sosmed ini, selain karena mudah digunakan / User Friendly sosmed juga memiliki beragam fitur yang menarik untuk digunakan.

Dilihat dari sini, sebagian orang yang cukup jeli melihat peluang maka tidak dapat dipungkiri mereka akan memanfaatkan fenomena sosmed ini sebagai ladang emas.

Kenapa demikian? kalau kita lihat medsos yang kita gunakan hampir seluruh nya dapat diakses menggunakan Browser (Chrome, Firefox, Opera. dll) baik pada Handphone/Gatget ataupun PC/Personal Computer. Medsos yang diakses menggunakan browser biasanya menggunakan HTML untuk struktur development nya. 

Logikanya bila kita ingin mendapatkan penghasilan dari hal ini, maka kita harus mempelajari dasarnya terlebih dahulu, yaitu Web Programming.

Kenapa harus Web Programming? kita logika kan kembali, karena traffic akses ke medsos cukup besar, maka otomatis dapat kita asumsikan yang menggunakan browser pun banyak, maka otomatis traffic akses ke berbagai website pun tinggi, oleh karena itu kemungkinan permintaan pembuatan website pun akan semakin besar, dari situlah jasa seorang web programmer dibutuhkan.

Tertarik menjadi seorang Web Programmer? Apa saja sih yang kita butuhkan untuk memulai web programming? belajar web programming mulai dari mana ? bisakah kita belajar web programming otodidak ?
Mari kita ulas lebih lanjut.

Spesifikasi Komputer & Aplikasi pendukung Web Developer

Ulasan ini penulis sampaikan sesuai dengan pengalaman penulis sendiri selama menggeluti dunia web programming , jadi apabila terdapat kekurangan informasi mohon dapat ditambahkan dikolom komentar agar kita sama2 memperkaya wawasan kita untuk belajar web programming otodidak .

Spek komputer untuk programming

Cara Menjadi Web Developer

  • Processor : Menurut penulis prosesor yang cocok untuk programmer minimal adalah Intel I3 Gen 2, prosesor ini masih memumpuni untuk melakukan pemograman Web, karena sepengalaman penulis yang cukup berpengaruh dalam pemograman web adalah RAM dari komputer itu sendiri
  • OS : OS yang cocok untuk programmer menurut  penulis minimal Windows 7
  • RAM : DDR3 8GB, kenapa RAM harus cukup besar? karena nantinya kita akan membuka beberapa aplikasi yang memakan memory cukup besar seperti Visual Studio, SQL Server dan apabila nanti nya kita akan mel, dan sepengalaman Penulis, saat penulis menggunakan RAM 4GB ini sangat amat berat oleh karena itu penulis menyarankan agar RAM yang digunakan harus cukup besar
  • HDD : 256GB (SATA), disarankan apabila memiliki dana lebih dapat diupgrade menggunakan SSD, karena sepengalaman penulis, perbedaan kecepatan saat menggunakan SSD dengan HDD biasa cukup besar
Untuk saran diatas tidaklah mutlak, saran diatas penulis buat hanya berdasarkan pengalaman penulis sendiri, apabila teman wawasanku sekalian ingin menggunakan spesifikasi yang lain, contoh hanya menggunakan RAM 2GB, TIDAK MASALAH sama sekali karena tidak akan mempengaruhi hasil kodingan , hanya memperlambat proses pengkodingannya, contoh nya akan mengalami Lag saat melakukan koding, atau proses Compile akan berlangsung lama.



IDE (Integrated Development Environment)

Cara Menjadi Web Developer
sumber gambar : vantageonesoftware

Setelah kita memiliki komputer/laptop yang memadai untuk melakukan Web Development , maka sekarang kita akan bahas mengenai Integrated Development Environment atau biasa kita sebut IDE.
Apa sih itu integrated development environment (IDE) ? IDE adalah sebuah program atau perangkat lunak yang berguna untuk membangun sebuah aplikasi disini yang kita sebut aplikasi adalah "website". Kenapa sih kita menggunakan IDE untuk membuat sebuah website? apa tidak bisa kita menggunakan Notepad saja? kan melakukan koding dapat kita lakukan menggunakan notepad saja, pertanyaan seperti ini akan sangat umum kita dengar nantinya, sepenuh nya tidak ada kesalahan dari pertanyaan ini akan tetapi IDE akan mempengaruhi efisiensi dan memudahkan kita sebagai web programmer untuk melakukan pengkodingan.

IDE memudahkan pengkodingan? kok bisa? jawaban nya adalah IDE menyediakan setiap alat dan fitur yang kita butuhkan dalam pengkodingan. Contohnya apabila kita akan memulai melakukan development Aplikasi Web yang menggunakan .NET, kita tidak perlu menginstall NET Framework secara manual dan melakukan konfigurasi secara manual, karena kita hanya perlu menginstall Visual Studio saja, dengan menginstall Visual studio seluruh komponen yang kita butuhkan untuk melakukan pengkodingan akan langsung terinstall dan terkonfigurasi secara otomatis.

Sejauh ini apa teman wawasanku sudah cukup paham mengenai IDE? kalau sudah, mari kita lanjutkan IDE apa sih yang kita butuhkan untuk memulai pengkodingan?

Disini penulis menulis berdasarkan pengalaman penulis, penulis adalah seorang web programmer yang sudah berkecimpung didunia web programming kurang lebih 3 tahun, penulis adalah seorang .NET Developer, jadi otomatis penulis menyarankan teman wawasanku untuk menggunakan VISUAL STUDIO sebagai IDE yang akan kita gunakan nantinya.

Apa itu Visual Studio ? Visual Studio adalah IDE yang dikembangkan oleh Microsoft dimana Visual Studio mensupport full pembuatan Web Programming .NET Framework. Microsoft? berarti berbayar dong ? tenang teman wawasanku semua, Microsoft mendukung tiap programmer baru yang ingin belajar web programming dengan memberikan Visual Studio Community , dimana Visual studio versi ini tidak berbayar sama sekali.

Cara Menjadi Web Developer

Dimana kita bisa mendapatkan Visual studio Community ini? tentu saja diwebsite resmi dari Microsoft atau bisa klik di sini Visual Studio Community.

Penginstallan nantinya akan dilakukan secara Online, sehingga teman wawasanku wajib menyediakan koneksi internet untuk melakukan penginstallan.

Apasih kelebihan dari Visual Studio itu sendiri?
  • Mendukung GUI (Graphic User Interface) Sehingga saat melakukan code Design Web, kita dapat langsung melihat hasil dari Code yang kita tulis
  • Mudah digunakan (User Friendly)
  • Memudahkan Compile, Build, dan Deployment
  • Selain Web Aplikasi, kita dapat pula menggunakan Visual Studio untuk menDevelop aplikasi Mobile ataupun Desktop
  • Banyak forum yang aktif dan sharing seputar Visual Studio



Database Management System (DBMS)

sumber gambar : smartsheet.com

Setelah Komputer dengan Spesifikasi yang cukup mumpuni, dan IDE pun telah terinstall, hal terakhir yang kita butuh kan selanjutnya adalah Database Management System (DBMS).

Apa sih Database Management System? kenapa Database Management System diperlukan? Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, mari kita bahas dahulu apa itu Database.

Database atau yang biasa disebut sebagai basis data adalah sebuah kumpulan dari berbagai data dan informasi yang tersimpan secara sistematis dalam komputer yang dapat diolah menggunakan perangkat lunak yang kita sebut sebagai Database Management System Software.

Dari penjelasan sebelumnya dapat kita simpulkan bahwa Database Management System adalah sebuah perangkat lunak yang berfungsi untuk mengambil, menyimpan, ataupun mengolah/memproses data atau informasi yang terdapat pada sebuah database dikomputer.

DBMS ini sendiri mutlak kita butuhkan apabila kita akan membuat sebuah Web Aplikasi yang dinamis. Setelah membaca pembahasan diatas seharusnya sudah jelas ya kenapa kita membutuhan sebuah DBMS saat kita akan memulai Develop sebuah Web Aplikasi.


DBMS apa sih yang akan kita gunakan nantinya? disini penulis akan memberikan saran sesuai dengan pengalaman dari penulis sendiri.

Kita akan menggunakan SQL Server Management Studio  atau yang biasa disebut sebagai SSMS. Kenapa penulis menyarankan SSMS sebagai DBMS yang akan kita gunakan? karena kita menggunakan IDE Visual Studio yang merupakan produk dari Microsoft, maka kita menggunakan SSMS pula yang merupakan produk dari Microsoft juga. 

Sesuai dengan pengalaman penulis sendiri, SSMS mudah untuk dikoneksikan dengan IDE Visual Studio karena sama sama produk Microsoft.

Karena penulis pernah mencoba menggunakan DBMS Oracle dan penulis coba koneksikan dengan Visual Studio, ternyata penulis harus menginstall beberapa komponen terlebih dahulu agar DBMS tersebut dapat terkoneksi dengan Visual Studio.


Kesimpulan

Sesuai dengan penjelasan yang telah dibahas, berikut kesimpulan apa saja yang dibutuhkan untuk memulai Web Programming :
  1. PC/Laptop dengan spek yang cukup memumpuni (Optional untuk kenyamanan user saat koding)
  2. IDE Visual Studio Community , gunakan versi Communty karena ini tidak berbayar
  3. Sql Server Management Studio sebagai DBMS


Semoga artikel ini membantu teman wawasanku semua untuk memulai Web Development, apabila terdapat pertanyaan komentar ataupun saran dapat langsung menghubungi Admin lewat email ya, atapun dapat langsung tuliskan di kolom komentar. 
Terima kasih

Semua gambar yang anda temukan di sini diyakini ada di dalam "domain publik". 
Beberapa gambar yang ditampilkan tidak diketahui secara pasti sumber asalnya. Kami 
tidak berniat untuk melanggar hak intelektual yang sah, hak artistik atau hak cipta. Jika 
Anda adalah pemilik sah dari salah satu gambar yang diposting di situs ini, dan tidak 
ingin ditampilkan atau jika Anda memerlukan kredit yang sesuai, maka silakan hubungi 
kami dan kami akan segera melakukan apa saja yang diperlukan dengan menghapus 
atau memberikan kredit pada konten yang ditampilkan. 

Ains Saling berbagi wawasan itu indah

5 comments for "Cara Menjadi Web Developer Secara Otodidak"

  1. Apa beda Visual Studio Community dengan Visual Studio Code.. ?
    Mohon pencerahan gan...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sorry baru sempet balas gan, mungkin yang agan maksud perbedaan Visual Studio dengan Visual Code ya?
      Kalau benar, perbedaan mendasar nya adalah Visual Studio itu IDE dimana fitur yang disediakan oleh IDE untuk membangun aplikasi itu lengkap gan istilah nya paket lengkap lah.

      Kalau Visual Code itu Text/Code Editor saja, jadi berfungsi untuk melakukan edit Source Code saja walaupun bila dibutuhkan kita dapat install manual plugin2 yg kita butuhkan gan. .
      Kurang lebih seperti itu perbedaan nya gan...

      Delete
  2. Cara download aplikasinya dimana kak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk download Visual Studio Community link nya sudah disediakan di artikel diatas gan, nanti dari link tersebut agan akan mendownload launcher Downloader Visual Studio nya.
      Nah untuk download nya langsung menggunakan Launcher tersebut, jadi lebih amat ketimbang download dari tempat lain karena launcher nya official dari Microsoft langsung gan.

      Semoga jawaban nya membantu

      Delete
  3. kak boleh minta nomor wa nya ? mau nanya2 seputar pemograman

    ReplyDelete